Banyak Dipertanyakan, Pengelola Talaga Surian Camp Park Ungkap Kondisi dan View untuk Paket Hemat Berkemah

- Jumat, 26 Mei 2023 | 13:57 WIB
Kondisi dan view paket hemat berkemah di Talaga Surian Camp Park Kuningan (instagram.com/@talagasurian)
Kondisi dan view paket hemat berkemah di Talaga Surian Camp Park Kuningan (instagram.com/@talagasurian)

KABAR ALAM - Selama ini, pengelola Talaga Surian Camp Park Kuningan menawarkan tiga paket berkemah. Ketiga paket itu adalah best view, second view dan paket hemat.

Berdasarkan price list yang diinformasikan, harga paket hemat adalah Rp 150.000/malam. Sedangkan harga best view Rp 450.000/malam dan second view Rp 350.000/malam.

Dalam unggahan terkini, akun Instagram Talaga Surian Camp Park mengaku banyak mendapatkan pertanyaan soal kondisi dan view untuk paket hemat berkemah.

Baca Juga: Rekomendasi Liburan Akhir Pekan Ini: Nikmati Sensasi River Tubing di Desa Wisata Cibuluh Subang

"Banyak yang bertanya : "Kalo paket hemat tenda dan view nya seperti apa."...," tulis caption akun Instagram Talaga Surian Camp Park.

Untuk menjawab pertanyaan itu, selain penjelasan, pengelola juga mengunggah kolase foto-foto kondisi dan view paket hemat berkemah di Talaga Surian Camp Park.

"Nah ini adalah tenda dan tempat khusus tuk paket hemat di @talaga.surian_camp.park .. Tuk view masih tetap bagus ko...," jaminnya.

Baca Juga: Mau ke Bukit atau Langit Gantole, Hati-hati Jalanan Masih Terjal dan Mendaki!

Untuk membuktikan penjelasan tersebut, pengelola mengajak calon pengunjung untuk melihat langsung kondisi paket hemat Talaga Surian Camp Park.

"Biar ga penasaran dan merasa tertipu oleh foto,, buktikan aja langsung dan segera reservasi...," tulisnya.

Sebagai informasi, paket hemat berkemah di Talaga Surian Camp Park dibanderol Rp 150.000/malam dengan fasilitas tenda dome kapasitas 3 orang + matras, terminal listrik untuk charge handphone, dan pemasangan di area privasi blok second view.

Baca Juga: Top 5 Hits 25 Mei 2023: Price List Villa dan Glamping Langit Gantole Masih Paling Banyak Dicari

Harga tersebut belum termasuk tiket masuk objek wisata Talaga Surian. Check ini pukul 13.00 WIB dan check out pukul 12.00 WIB.

Untuk informasi dan reservasi bisa mengontak 087878544511 - 081214181884 - 087723732999 - 085624510725.***

Halaman:

Editor: Endan Suhendra

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X