KABAR ALAM - Kangen Oemah Kayoe Kuningan menawarkan paket hemat menu buka puasa di sepanjang bulan Ramadhan 1444 Hijriah.
Berdasarkan informasi yang dihimpun KABARALAM.com dari akun Instagram-nya, @kangenoemahkayoe, Kangen Oemah Kayoe menawarkan dua paket hemat buka puasa yaitu Paket Hemat Tradisional dan Paket Hemat Ayam.
Harga Paket Hemat Tradisional sebesar Rp 30.000 dengan menu bakmi Jawa, bakmi goreng, nasi goreng dan minuman summer time ice, tjampoline atau lemon tea.
Sedangkan Paket Hemat Ayam harganya Rp 35.000 dengan menu ayam bakar, ayam serundeng, ayam geprek, ayam penyet, taichan, lalapan, tahu tempe, sambal, dan minuman summer time ice, tjampoline atau lemon tea.
Baik Paket Hemat Tradisional maupun Paket Hemat Ayam sama-sama mendapatkan free takjil alis takjil gratis.
Baca Juga: Serbakuning di Taman Kuning Kebun Raya Kuningan
"Bulan Ramadhan segera tiba nih guys! Ciptakan kenyamanan dan keindahan saat buka puasa bersama dengan orang orang tersayang ditempat kami dengan sajian aneka ragam menu khas dengan harga sangat terjangkau beserta View pedesaan & pegunungan yang tidak bisa didapat ditempat lain," tulis akun Instagram Kangen Oemah Kayoe.
"Yu segera agendakan dan reservasi karna slot kami terbatas," tambahnya.
Menyambut datangnya bulan suci Ramadhan 1444 Hijriah, Kangen Oemah Kayoe Kuningan mengumumkan penyesuaian jam operasionalnya.
Baca Juga: Menyerupai Jilatan Api, Bunga Kuku Macan Bermekaran di Kebun Raya Kuningan
Berdasarkan informasi yang dikutip KABARALAM.com dari akun Instagramnya, @kangen oemahkayoe, sepanjang Ramadhan 1444 Hijriah, Kangen Oemah Kayoe akan buka pada pukul 14.00 WIB hingga 22.00 WIB.
Selain itu, pada bulan Ramadhan 1444 Hijriah, Kangen Oemah Kayoe juga menyesuaikan menu yang disajiknnya kepada pengunjung.***
Artikel Terkait
Rekomendasi Wisata Akhir Pekan Ini: Kangen Oemah Kayu Destinasi Wisata Klasik dan Natural di Kuningan
Update Room Rate dan Harga Paket Kambing Guling di Kangen Oemah Kayoe Kuningan Tahun 2023
Menyerupai Jilatan Api, Bunga Kuku Macan Bermekaran di Kebun Raya Kuningan
Serbakuning di Taman Kuning Kebun Raya Kuningan
Sambut Bulan Ramadhan 1444 Hijriah, Kangen Oemah Kayoe Kuningan Siapkan Free Takjil dan Sesuaikan Jam Buka