• Sabtu, 30 September 2023

Asyik, Sekarang Pengunjung Bisa Berkemah Rame-rame di Situ Wulukut Kuningan

- Jumat, 15 September 2023 | 13:57 WIB
Ilustrasi bumi perkemahan di Situ Wulukut Kuningan (instagram.com/@situwulukut)
Ilustrasi bumi perkemahan di Situ Wulukut Kuningan (instagram.com/@situwulukut)

KABAR ALAM - Selain Curug Bangkong, Kecamatan Nusaherang, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat, punya destinasi wisata favorit lainnya, yaitu Situ Wulukut.

Secara administratif, Situ Wulukut berada di Desa Kertayuga, Kecamatan Nusaherang, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat.

Terkini, pengelola Situ Wulukut mengumumkan, jika pengunjung sudah bisa menghabiskan malam dengan berkemah di area danau.

Baca Juga: The Girl Fest Roadshow Surabaya Kolaborasi Rahasia Gadis dan RANS Entertainment, Ini Link dan Harga Tiketnya

"Ada kabar gembira. Mulai hari ini situ wulukut buat yang nanyain perkemahan terutama yang suka traveling dengan alam suasana yang sejuk menyatu dengan perasaan yang begitu nyaman," tulis akun @situwulukut.

"Untuk kemping kita ada peraturan baru bagi yang ingin berkemah minimal 5 orang. Yang mau ikut berkemah. yu buruan booking," tambahnya.

Untuk booking berkemah, calon pengunjung bisa menghubungi nomor kontak 083825245753.

Baca Juga: Sukses Bawa Indonesia Lolos ke Putaran Final Piala Asia U-23, Shin Tae-yong Ungkap Peran Erick Thohir

Karena letaknya berada di dalam hutan, Situ Wulukut mempunyai daya tarik tarik alami, mulai dari nuansa asri hutan pinus, situ yang tenang, perbukitan yang tinggi serta pematang sawah yang sangat indah.

Selain spot-spot alami, pengelola yang dalam hal ini dikerjasamakan Perhutani dengan warga setempat sudah menyediakan beberapa wahana dan prasarana penunjang seperti perahu selfie, jembatan selfie, camping ground, musala dan toilet.***

Editor: Endan Suhendra

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X