Doa Peserta Rekrutmen Bersama BUMN 2023: Bismillah, Agustus Jadi Pegawai PT Bukit Asam

- Minggu, 21 Mei 2023 | 19:01 WIB
PT Bukit Asam (ptba.co.id)
PT Bukit Asam (ptba.co.id)

KABAR ALAM - Sudahkah siap TemanKita yang punya mimpi bisa bergabung di Bukit Asam? Begitulah unggahan akun Instagram PT Bukit Asam (PTBA) menjelang penutupan pendaftaran Rekrutmen Bersama BUMN 2023.

Tahapan pendaftaran Rekrutmen Bersama BUMN 2023, termasuk di PT Bukit Asam, sudah ditutup pada Sabtu, 20 Mei 2023, pukul 23.59 WIB.

Kini, para pendaftar Rekrutmen Bersama BUMN di PT Bukit Asam pun tinggal menunggu pengumuman hasil seleksi administrasi, awal Juni mendatang.

Baca Juga: Unik dan Menarik, Desa Wisata Cibuluh Subang Tempat Pertemuan Tujuh Sungai

Sambil menunggu pengumuman, beberapa di antara mereka memanjatkan doa, termasuk menuliskan harapannya di kolom komentar unggahan akun Instagram PT Bukit Asam.

"Bismillah Allahumma Sholli 'Ala Sayyidina Muhammad Wa'ala Ali Sayyidina Muhammad semoga Yustika Sofaria keterima di PT. Bukit Asam Aminn ya allah," tulis pemilik akun @yustika***.

"Bismillah Allahumma Sholli 'Ala Sayyidina Muhammad Wa'ala Ali Sayyidina Muhammad , semoga Tahun ini Firdaus bisa bergabung dan diterima di PT. Bukit Asam, Aamiin Allahumma Aamiin Ya Rabb," timpal @firdaus***.

Baca Juga: Selain Objek Wisata Situ Cibuluh, Desa Pasawahan Kuningan juga Punya Situ Cipariuk dan Balong Kambang

"Bismillah, Allahumma Sholli ‘ala Sayyidina Muhammad Wa’ala Ali Sayyidina Muhammad.. Semoga tahun ini aku bisa lolos dan diterima jdi pegawai tetap di PT. Bukit Asam," tulis @aau***.

"Bismillahirrahmanirahim bulan agustus resmi jadi pegawai di PT. Bukit Asam," timpal @ali***.

Setelah penutupan, peserta kini tengah menantikan pengumuman hasil seleksi administrasi.

Baca Juga: Doa Para Pelamar Perum Perhutani Setelah Penutupan Pendaftaran Rekrutmen Bersama BUMN 2023

Berdasarkan tahapan yang sufah dirilis Forum Human Capital Indonesia (FHCI) sebagai penyelenggara Rekrutmen Bersama BUMN 2023, hasil seleksi administrasi akan diumumkan pada bulan Juni 2023.

Selanjutnya, para peserta yang dinyatakan lolos seleksi administrasi akan mengikuti seleksi online tahap pertama pada 12-21 Juni 2023.***

Halaman:

Editor: Endan Suhendra

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X